BANDUNG DAILY NEWS – Perayaan Tahun Baru Imlek di Hotel Indigo Bandung Dago Pakar menghadirkan kemegahan tradisi Tionghoa yang dipadukan dengan sentuhan modern melalui acara bertajuk Shanghai Temptation. Dengan pengalaman kuliner istimewa dan hiburan yang memukau, acara ini dirancang untuk menjadi momen tak terlupakan bagi para wargi.
Pada 28 Januari 2025, wargi dapat menikmati sajian khas Shanghai yang diolah secara kreatif oleh chef andal Hotel Indigo. Setiap hidangan menggambarkan cita rasa autentik masakan Tionghoa yang dipadukan dengan elemen kontemporer, menghasilkan pengalaman kuliner yang tidak hanya menggugah selera tetapi juga memanjakan mata. Dengan harga IDR 588,000++ per orang, wargi juga bisa menikmati diskon hingga 25% untuk reservasi awal atau pemesanan grup.
Tidak hanya menawarkan santapan mewah, Hotel Indigo Bandung juga menghadirkan paket Spring Festival Retreat yang menggabungkan pengalaman menginap berkelas dengan nuansa budaya lokal Bandung. Paket ini mencakup sarapan untuk dua orang dan makan malam spesial Imlek yang penuh dengan kelezatan. Seluruh rangkaian ini dirancang untuk menghadirkan kehangatan, keberuntungan, dan kenangan indah bagi para wargi selama perayaan Tahun Baru Imlek.
Sebagai pelengkap, suasana kemeriahan akan semakin terasa dengan hiburan langsung berupa tarian Barongsai, yang melambangkan keberuntungan dan kemakmuran. Harmoni antara sajian kuliner berkualitas dan pertunjukan budaya tradisional ini akan menjadikan perayaan Imlek di Hotel Indigo Bandung benar-benar spesial.
Pascal Caubo, General Manager Hotel Indigo Bandung, turut menyampaikan harapannya untuk perayaan ini.
“Kami ingin memberikan pengalaman yang menggoda dan luar biasa bagi seluruh wargi yang merayakan Tahun Baru Imlek bersama kami. Semoga setiap momen di acara ini membawa senyuman dan kenangan manis yang tak terlupakan,” ujarnya.
Hotel Indigo Bandung Dago Pakar, dengan perpaduan budaya lokal dan gaya kontemporer yang memukau, mengundang wargi untuk merasakan kemeriahan Tahun Baru Imlek dengan penuh gaya.
Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, wargi dapat menghubungi 022 8602 8888 atau mengunjungi hotelindigo.com/bandung.
Jadikan perayaan Tahun Baru Imlek wargi tahun ini lebih bermakna bersama Hotel Indigo Bandung!***